Juventus Menang Tapi Lyon Maju Ke Perempat Final Liga Champions

Agen Bola Terpercaya-Kabar mengejutkan datang dari sepakbola dunia, antara kontra Juventus vs Lyon dibabak 16 besar Liga Champions 2019/20.
Sejatinya Juventus berhasil mengalahkan Lyon dengan skor akhir 2-1, dalam pertandingan leg kedua babak 16 besar Liga Champions dini hari tadi. Namun akibat kalah agregat gol tandang saat kalah 0-1 di leg pertama kemarin, mereka pun harus tersingkirkan dari Liga Champions.
Cristiano Ronaldo dkk bisa dibilang bermain tidak terlalu baik malam ini, karena lebih sering kehilangan peluang emas yang ada di depan mata.
Juventus Menang Tapi Lyon Maju Ke Perempat Final Liga Champions
Pada awal babak pertama tepatnya dimenit ke-12 wasit memberikan hadiah penalti kepada Lyon, saat itu Rodrigo Bentancur mencoba memblok bola yang berada dikaki Houssem Aouar. Namun Houssem Aouar terlihat jatuh dengan sendirinya, tetapi wasit tetap memberikan hadiah penalti kepada mereka. Sang kapten, Memphis Depay pun maju menjadi algojo dan sukses membawa timnya unggul. Lewat tendangan santai kearah tengah gawang dan berhasil mengecoh Wojciech Szczesny.
Setelah tertinggal 1 gol, tuan rumah Juventus mencoba langsung menggebrak dengan cepat, demi mengejar ketertinggalan 2 gol agregat dari Lyon. Juventus sendiri akhirnya mendapatkan hadiah penalti, setelah Miralem Pjanic melakukan tendangan bebas kearah tangan Depay. Cristiano Ronaldo yang mengeksekusi penalti tersebut langsung melepaskan tendangan dengan kuat dan terarah, sehingga skor berubah menjadi 1-1 hingga akhir babak pertama selesai.
Babak Kedua
Kembali dari ruang ganti, Cristiano dkk mencoba langsung memberikan dampak serangan terus menerus demi mengejar ketertinggalan gol dari Lyon. Alhasil Ronaldo kembali membuktikan ketajamannya, lewat tendangan kaki dari luar kotak penalti kearah sudut gawang Anthony Lopes. Dan bola tidak mampu dihalau sehingga bola masuk kegawang dan skor menjadi 2-1 hingga laga berakhir.
Juventus yang sering kehilangan peluang emas harus menerima kekalahan dini hari tadi. Lyon pun keluar menjadi pemenang dan akan berhadapan langsung dengan Manchester City dibabak 8 besar Liga Champions, pada tanggal 16 Agustus nanti.
Demikianlah artikel mengenai Juventus Menang Tapi Lyon Maju Ke Perempat Final Liga Champions. Semoga bermanfaat bagi para pecinta bola. Terima Kasih!!